Wakaf Online

Anda bisa menunaikan wakaf dengan mudah, kapanpun dan dimanapun.

Waqf.id

Semua orang bisa wakaf. Mulai dari 10ribu Anda bisa menunaikan wakaf setiap harinya.

Rekening Wakaf

Transfer wakaf melalui rekening kesayangan Anda.

Berita & Program

LAPORAN IMPLEMENTASI WAKAF PERIODE JANUARI-FEBRUARI 2023

Wakaf adalah sedekah jariyah yang pahalanya terus mengalir walaupun manusia sudah meninggal dunia. Selain itu wakaf memberi manfaat tak terhenti bagi mereka yang menerima manfaatnya. Inilah keutamaan wakaf yang menjadi motivasi kita untuk terus mengamalkannya.

Alhamdulillah, dengan wakaf yang Anda amanahkan kepada Rumah Wakaf, telah kami gulirkan pada program-program wakaf yang memberi manfaat bagi banyak orang. Pada tahun ini hingga bulan Februari melalui program #wakafmukekalkankebaikan, kami telah menyalurkan berbagai bantuan dengan wakaf uang dan wakaf melalui uang.

Dengan wakaf melalui uang kami telah menyalurkan berbagai kebutuhan sosial berupa Wakaf Masjid, Wakaf Sarana Ibadah, Wakaf Al-Quran, Wakaf Al-Quran Braille bagi penyandang disabilitas, Wakaf Mardrasah, serta Wakaf Sarana Air Bersih. Wakaf ini telah kami salurkan di berbagai titik yang ada di Indonesia. Selain itu, kami juga terus menggulirkan wakaf produktif di beberapa bidang dengan total penerima manfaat sebanyak 142.179

Penyaluran bantuan wakaf sosial melalui Wakaf Melalui uang masih terus berlangsung di berbagai daerah di Indonesia.

 

 

Literasi Wakaf

Wakaf berasal dari kata wa-qa-fa, ya-qi-fu, waq-fan yang artinya berhenti atau menahan. Secara umum wakaf berarti bersedekah dengan harta benda yang bisa dimanfaatkan dalam jangka panjang dan berkelanjutan untuk dimanfaatkan bagi kepentingan ibadah dan kesejahteraan umat….