Ramadhan adalah waktu yang paling tepat untuk berbagi kepada sesama. Di bulan ini Allah melipatgandakan pahala bagi siapa saja yang membantu dan meringankan beban saudaranya.
Kali ini Rumah Wakaf menyalurkan 20 paket sembako untuk warga di Kampung Padamukti, Desa Margamukti, Pangalengan, Kab. Bandung.
Di tengah panas terik matahari di bulan puasa, tim Rumah Wakaf bersama pemuda Desa Margamukti menembus perkebunan teh Pangalengan menyalurkan bantuan 20 paket sembako ke masyarakat dhuafa di Desa Margamukti.
Di antara penerima manfaat, ada yang terkena penyakit stroke, kusta, orang tua yang hidup sebatang kara, dan masyarakat dhuafa yang berpenghasilan rendah. Mereka sangat bahagia menerima paket sembako yang diberikan.
Salah seorang penerima manfaat bernama Pak Udi, yang hidup sebatang kara. Selain itu beliau juga tengah berjuang mengobati penyakit kusta yang tengah dideritanya.
Sahabat, mari bahagiakan lebih banyak orang di sekeliling kita melalui program wakaf di Rumah Wakaf.
Tunaikan melalui:
BSI 24 2009 1009
Mandiri 1310007824552
BCA 7750 3333 59
a.n Yayasan Rumah Wakaf
Konsultasi dan konfirmasi wakaf silahkan hubungi SMS/WA Center Rumah Wakaf di 0813 1000 0263
#WakafmuKekalkanKebaikan
www.rumahwakaf.org
#portofoliowakaf #beritawakaf #ramadhan #ramadan #sedekah #wakaf